Hujan Lebat, Bagi Takjil Tetap Jalan

    Hujan Lebat, Bagi Takjil Tetap Jalan
    BAGI TAKJIL : Di tengah hujan lebat, anggota Koramil 07/Kejobong, Persit dan SWK bagikan paket takjil di depan Koramil, Selasa (19/4/2022) / (FOTO: Dok Penerangan Kodim 0702/Purbalingga)

    PURBALINGGA – Di tengah guyuran hujan lebat, anggota Koramil 07/Kejobong Kodim 0702/Purbalingga beserta Persit Ranting 07/Kejobong dan anggota Pramuka Saka Wira Kartika (SWK) Ranting 07/Kejobong tetap membagikan nasi kotak dan takjil berbuka puasa. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Danramil, Kapten Kav Eko Mulyadi di depan Markas Koramil 07/Kejobong. Pembagian tersebut sebagai salah satu bentuk kepedulian terhadap sesama manusia di bulan Ramadan 1443 H tahun 2022.

    Danramil 07/Kejobong, Kapten Kav Eko Mulyadi mengatakan, meski hujan lebat tak menyurutkan untuk tetap berbagi takjil. Pihaknya menyiapkan kurang lebih 150 paket takjil dan 80 nasi kotak yang dibagikan kepada para pengguna jalan dan warga sekitar Koramil.

    "Kegiatan ini kami laksanakan dalam rangka memeriahkan bulan Ramadan dan membantu buka puasa bagi pengguna jalan dan warga yang melintas depan Koramil meski kondisi hujan, ” ungkapnya di sela-sela kegiatan, Selasa (19/4/2022).

    Dikatakan Danramil, kegiatan pembagian takjil tersebut juga tetap memperhatikan protokol pencegahan Covid-19 dengan tetap menjaga jarak serta menggunakan masker.

    Selanjutnya, ungkap Danramil, program pembagian paket takjil berbuka puasa akan dilakukan selama bulan Ramadan dan menjadi agenda rutin sesuai komando atas dan diharapkan memberi banyak manfaat bagi pengguna jalan dan warga sekitar.

    “Semoga kegiatan ini menjadi berkah untuk kita, menambah iman dan ketakwaan kita semua dalam kepedulian sesama umat muslim, ” tuturnya.

    Sementara itu, Halimah warga Desa Kejobong, pengguna jalan yang melintas depan Koramil mengaku senang di tengah hujan lebat dimana dirinya belum sampai rumah, mendapatkan paket takjil.

    “Alhamdulillah, bersyukur bisa membatalkan puasa dari paket takjil ini di tengah kondisi hujan lebat, terima kasih semoga berkah, ” ungkapnya. (RP)

     

     

     

    Purbalingga Jawa Tengah
    Ratna Palupi

    Ratna Palupi

    Artikel Sebelumnya

    Penyaluran BPNT dan Minyak Goreng di Purbalingga...

    Artikel Berikutnya

    Kepergok Warga Curi Sepeda Pria di Purbalingga...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Panglima TNI Dampingi Menkopolkam Monitoring Pilkada Serentak Tahun 2024

    Ikuti Kami